Pemkab Sukamara Gelar Pelatihan Pengembangan Diri Implementasi Core Value ASN Berakhlak

Pemkab Sukamara menggelar pelatihan pengembangan diri Implementasi Core Value ASN Berakhlak di lingkungan pemerintahan setempat pada Rabu, 1 Maret 2023.

Bupati Sukamara, Windu Subagio mengatakan, kegiatan tersebut merupakan program emas dari Presiden Jokowi yang ditegaskan melalui Surat Edaran Menteri PANRB Nomor 20 Tahun 2021 tentang Implementasi Core Values dan Employer Branding ASN.

“Adapun surat edaran ini mengamanahkan kepada seluruh jajaran pemerintahan untuk menciptakan budaya kerja yang sehat sebagai transformasi pengelolaan ASN menuju pemerintahan kelas dunia,” ucap Windu Subagio.

“Juga untuk menerapkan nilai-nilai dasar kode etik dan kode perilaku ASN dalam bekerja,” tambahnya.

Windu menurutkan, kegiatan pelatihan itu juga merupakan kegiatan lanjutan dari pelatihan pengembangan diri yang dilaksanakan di Menara 165 Jakarta, difokuskan untuk kelas leader perubahan dan agen perubahan.

“Kegiatan ini kemudian dilanjutkan di level objek perubahan yang dilaksanakan secara serentak dengan harapan para ASN yang berperan sebagai leader, agen dan yang menjadi objek perubahan dapat memahami terkait apa yang harus dilakukan dalam membangun Core Value ASN Berakhlak,” ujarnya.

Dia berharap, seluruh ASN memiliki nilai-nilai yang sama dan berpegang teguh untuk memberikan pelayanan terbaik kepada masyarakat serta memiliki rasa bangga melayani bangsa, sehingga tidak ada lagi ego sektor, ego daerah dan ego ilmu dalam lingkungan kerja. Dengan begitu, kinerja organisasi dapat meningkat dan akan berpengaruh terhadap budaya kerja yang kondusif.

Sumber : https://www.borneonews.co.id/berita/293726-pemkab-sukamara-gelar-pelatihan-pengembangan-diri-implementasi-core-value-asn-berakhlak

0 replies

Leave a Reply

Want to join the discussion?
Feel free to contribute!

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *